Selasa, 22 November 2016

Filled Under:

Rasulullah Muhammad SAW Lebih Memilih Menjadi Hamba dari pada Raja




Assalamua'laikum Warahmatullahi Wabarakatuh.. Saudara/i ku semuanya di Grup Tauhid Murni yang di Rahmati Allah SWT., ini. Rasulullah Muhammad SAW lebih memilih menjadi Hamba dari pada Raja Al-Thabrani dan Al-Baihaqi meriwayatkan dari Ibnu Abbas, telah berkata : Suatu hari Rasulullah SAW dan malaikat Jibril sedang duduk diatas sebuah batu karang. RasulullahSAW berkata kepada malaikat Jibril, ” Wahai Jibril, demi Dzat yang telah mengutus mu dengan kebenaran, bahwa keluarga Muhammad akan bermalam tanpa tepung dan gandum.” Maka tidak lama setelah beliau mengatakan hal tersebut, terdengar guntur mengelegar dari langit hingga Beliau terkejut. Beliau berkata, ” Apakah Allah SWT telah memerintahkan terjadi hari kiamat?. “Tidak, akan tetapi Allah SWT memberi perintah kepada malaikat Israfil untuk turun ketika mendengar perkataan mu tadi.” jawab Jibril. Sedangkan malaikat Israfil tidak pernah turun kepada Nabi sebelum Beliau. Lalu malaikat Israfil datang dan berkata,” Sesungguhnya Allah SWT. mendengar apa yang telah engkau katakan, maka Dia mengutusku dengan membawa kunci harta simpanan bumi dan Dia juga memerintahkan ku untuk memperlihatkan kepadamu bahwa zamrud, ya’qut, emas, dan perak gunung Mekkah dapat berjalan bersama mu. Lalu, apakah engkau ingin menjadi seorang nabi dan raja atau nabi dan hamba?” Maka Jibril memberi isyarat kepada Rasulullah SAW agar Beliau merendahkan diri. Rasulullah menjawab. ” Aku memilih menjadi seorang nabi dan hamba.” Sedangkan dalam riwayat Ibnu Umar dikisahkan, bahwa Rasulullah SAW bersabda. ” Telah turun kepadaku malaikat dari langit yang tidak pernah turun kepada Nabi-nabi sebelum ku dan tidak turun lagi sesudah ku, ia adalah malaikat Israfil. Ia berkata kepadaku, Aku adalah utusan Tuhan mu untuk menyampaikan pilihan kepada mu, apakah engkau ingin menjadi seorang hamba dan nabi atau menjadi raja dan nabi? Beliau melanjutkan seandainya saja aku katakan kepadanya bahwa aku ingin menjadi nabi dan raja, niscaya gunung-gunung akan menjadi emas untuk ku.

0 komentar:

Posting Komentar

Copyright @ 2013 TAUHID MURNI.

Designed by ZMTemplates